Sudah dilihat 234 Kali, Hari ini saja ada 2 Kali dilihat
SAMARINDA. KOMINFONEWS – Wakil Wali Kota Samarinda Dr H Rusmadi menyebut peserta Bimbingan Teknis (Bimtek) dan Sosialisasi Program Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat (Pro Bebaya) yang diikuti perwakilan warga sebagai pejuang pembangunan.
Hal ini disampaikannya saat membuka Bimtek Pro Bebaya di ruang rapat Mangkupelas, kantor Balaikota Samarinda, Senin (25/4/2013
Pembukaan Bimtek/Sosialisasi Pro Bebaya (Program Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat) resmi di buka oleh Wakil Wali kota Samarinda Dr. H. Rusmadi di Ruang Rapat Mangkupelas kantor balai kota Samarinda, Senin (25/4/2022) pagi.
Rusmadi mengucapkan terima kasih atas kehadiran Peserta Bimtek/Sosialisasi Pro Bebaya yang merupakan garda terdepan dan Pejuang Pembangunan di kota Samarinda.
Menurut Rusmadi yang dimaksudkan dengan Pro Bebaya ini untuk membangun prakarsa dan partisipasi dari masyarakat untuk mewujudkan kota Samarinda sebagai kota pusat peradaban.
“Pro Bebaya ini juga dilakukan dengan prinsip transparan akuntabel dan berkelanjutan hingga pelaksanaannya memerlukan partisipasi masyarakat termasuk ketua RT dan tokoh masyarakat , tokoh agama di lingkungan RT,” jelas Rusmadi.
Oleh karena ini pemerintah kota memerlukan pendampingan, pengawasan agar program-program pembangunan dapat memberikan manfaat yang besar bagi kemajuan Pembangunan di kota Samarinda.
“Pro Bebaya ini juga bentuk kehadiran pemerintah untuk membantu masyarakat dalam menyelesaikan persoalan pokok yang dihadapi masyarakat,” tambahnya.
Ia mengutarakanDana yang ada di program pro Bebaya tidak hanya diperuntukan insfrastruktur namun juga dapat digunakan untuk sosial kemasyarakatan seperti kesehatan dan pendidikan bagi warga yang tidak mampu.
Bimtek dan sosialisasi program Pro Bebaya bertujuan agar semua pendampingan program ini sama-sama memiliki pengetahuan yang sama tentang perencanaan, pelaksanaan dan pengawasan sampai dengan pelaporannya dengan pemahaman yang sama.”tutup Rusmadi (EKO/DON/KMF-smd).
https://ppid.samarindakota.go.id/berita/berita-pembangunan/buka-bimtek-pro-bebaya-rusmadi-sebut-peserta-sebagai-pejuang-pembangunan